BIDAN EKO SRI WINARTI, Amd.Keb |
Polindes
adalah salah satu bentuk peran serta masyarakat dalam menyediakan tempat
pertolongan persalinan dan pelayanan kesehatan ibu dan anak termasuk KB didesa.
Tujuan Polindes :
- Terwujudnya masyarakat sehat yang siaga terhadap permasalahan kesehatan diwilayah desanya
- Terselenggaranya promosi kesehatan dalam rangka menuingkatkan pengetahuan masyarakat tentang kesehatan
- Terselenggaranya pengamatan, pencatatan dan pelaporan dalam rangka meningkatkan keawaspadaan dan kesigapan masyarakat terhadap resiko dan bahaya yang dapat menimbulkan gangguan kesehatan, terutama penyakit menular yang berpotensi menimbulkan kejadian luar biasa (KLB) serta faktor-faktor resikonya
- Tersedianya upaya pemberdayaan masyarakat dalam rangka meningkatkan kemampuan masyarakat untuk menolong dirinya dibidang kesehatan
- Terselenggaranya pelayanan kesehatan dasar yang dilaksanakan oleh masyarakat dan tenaga professional kesehatan
- Terkoordinasinya penyelenggaraan UKBM lainnya yang ada didesa
Polindes
Medalem bertempat di Desa Medalem, Dusun Ngangkrok,tepat di dalam lingkungan balai desa. Petugas yang mengelola di
polindes tersebut adalah 1 orang Bidan Desa. Keberadaan Polindes di desa
mempunyai fungsi dan manfaat yang banyak bagi masyarakat, kader, puskesmas
maupun bagi kerjasama sector lainnya.
Polindes
Medalem mempunyai kegiatan yaitu promosi kesehatan, pengamatan dan kewaspadaan
dini terhadap kedawat daruratan kesehatan dan kesiapsiagaan terhadap bencana
serta pelayanan kesehatan dasar
Fungsi
dari Polindes antara lain :
- Sebagai
tempat pelayanan kesehatan Ibu dan anak ( termasuk KB )
- Sebagai
tempat pemeriksaan kehamilan dan pertolongan persalinan
- Sebagai
tempat untuk konsultasi, penyuluhan dan pendidikan kesehatan masyarakat,
dukun bayi dan kader posyandu
Fungsi
seorang bidan desa di wilayah kerjanya adalah sebagai berikut:
- Memberikan
pelayanan kesehatan meliputi asuhan kehamilan, asuhan persalinan, asuhan
bayi baru lahir, perawatan anak balita, pelayanan keluarga berencana
(kontrasepsi),
- Memberikan
pelayanan kesehatan kepada masyarakat di rumah-rumah,
- Menggerakkan
dan membina peran serta masyarakat dalam bidang kesehatan, yang sesuai
dengan permasalahan kesehatan setempat,
- Membina
dan memberikan bimbingan teknis kepada kader serta dukun bayi,
- Membina
kelompok dasa wisma di bidang kesehatan,
- Membina
kerja sama lintas program, lintas sektoral dan lembaga swadaya masyarakat,
- Melakukan
rujukan medis maupun rujukan kesehatan kepada puskesmas kecuali dalam
keadaan darurat hams dirujuk ke fasilitas kesehatan lainnya,
- Mendeteksi
secara dini adanya efek samping dan komplikasi pemakaian kontrasepsi serta
adanya penyakit-penyakit dan berusaha mengatasi sesuai dengan kemampuan
(Depkes RI, 2002).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar